Al Azhar Berupaya Satukan Kelompok Muslim Mesir
Prof. Dr. Syaikh Ahmad Thayyib |
Hidayatullah.com--Peran Al Azhar dalam menjaga kesetabilan Mesir dan persatuan umat mulai nampak. Kalau sebelumnya, Dar Al Ifta (Lembaga Fatwa Resmi Mesir) mengundang para tokoh dari berbagai kelompok Muslim untuk ikut bertukar pikiran mengenai kesatuan umat, kini Syeikh Al Azhar juga melakukan hal yang sama. Syeikh Al Azhar gagas muktamar untuk kesatuan umat, sebagaimana dilansir almesryoon.com (11/5)
Komitmen Al Azhar untuk menjadi lembaga pemersatu umat terlihat tatkala Syeikh Muhammad Hassan seorang tokoh Salafy Mesir berkunjung ke Syeikh Al Azhar. Dr. Ahmad At Thayyib berpesan kepada Syeikh Muhammad Hasan agar bisa bekerja sama dalam masalah pokok dan tidak mencela satu dai kepada dai yang lain serta tidak konstrasi dalam masalah furu’.
Gagas Muktamar untuk Kesatuan Umat
Bukan hanya tokoh Salafy, beberapa tokoh Al Jama’ah Al Islamiyah juga bertemu dengan Syeikh Al Azhar. Dr. Najih Ibrahim, salah satu tokoh dari jama’ah ini menyatakan kegembiraanya menyambut rencana Syeikh Al Azhar untuk mengadakan muktamar yang mengumpulkan seluruh gerakan Islam dan kelompok Muslim dalam rangka manyatukan barisan.
Sedangkan pihak Al Jama’ah Al Islamiyah sendiri mengakui bahwa Al Azhar adalah rujukan umat Islam baik di dalam maupun di luar Mesir.*
Sumber: http://www.hidayatullah.com/read/16951/12/05/2011/al-azhar-satukan-kelompok-muslim-mesir.html
http://waag-azhar.org/news_result.aspx
Sumber: http://www.hidayatullah.com/read/16951/12/05/2011/al-azhar-satukan-kelompok-muslim-mesir.html
http://waag-azhar.org/news_result.aspx
Pertemuan Antara Syaikh Muhammad Hassan dengan Grand Syaikh Al Azhar |
0 Response to "Al Azhar Berupaya Satukan Kelompok Muslim Mesir"
Post a Comment